Rabu, 17 Oktober 2012

Kondisi Titik Strategis Beriklan Yang Memadai dipinggir jalan

Titik strategis dijalan yang bisa mengoptimalkan pesan iklan sampai kepada masyarakat
Sebagai pengguna jalan raya, Sering kita melihat papan iklan atau papan promosi yang terpampang dipinggir jalan atau bahkan dipasang diatas jalan tempat kita melintas. Hal demikian bisa kita temui diperempatan jalan, Pertigaan jalan, Dijalan lurus dan ditikungan. Namun semua mempunyai tujuan yang sama, yaitu agar mudah dilihat serta dibaca oleh pengguna jalan, Sehingga pesan
yang terkandung pada iklan atau promosi bisa sampai kepada khalayak umum.

Dari semua pemasang iklan, tentunya mempunyai alasan dan pertimbangan sendiri dalam memilih titik yang dianggap strategis, Baik dari pertimbangan biaya, target pembaca dan atau alasan lainnya. Titik atau lokasi strategis beriklan dijalan umum tersebut meliputi.

  1. Perempatan dan atau pertigaan jalan yang ramai dilintasi pengendara.
  2. Dan untuk kondisi khusus, Pemasangan dijalan lurus juga bisa dilakukan.
  3. Pada tikungan jalan.
Dari tiga titik diatas, Tidak semua titik akan layak difungsikan untuk mempublikasikan pesan pemasaran, Karena dari masing- masing titik tidaklah mempunyai kondisi sama dalam mendukung usaha penyampaian pesan pemasaran dari pengiklan kepada masyarakat umum. Berikut kondisi titik pada jalan yang akan memberikan kontribusi lebih baik dalam usaha penyampaian pesan pemasaran.
Kondisi perempatan atau pertigaan jalan.
  • Perempatan atau pertigaan dari jalan utama, Kalau berbicara tentang jalan utama, tentunya bayangan kita akan terarah pada hilir mudik pengendara yang ramai. Dalam kondisi seperti ini besar kemungkinan pesan pemasaran akan sering dilihat oleh pengendara yang berbeda.
  • Perempatan atau pertigaan yang ada lampu pengantur lalu lintasnya, Sudah bukan rahasia lagi kalau lampu pengatur lalau lintas menyala warna merah merupakan saat pengendara berhenti, Dengan didukung status jalan utama besar kemungkinan pengguna jalan yang dipaksa berhenti saat lampu merah akan lumayan banyak.
  • Perempatan atau pertigaan yang memberikan ruang menguntungkan untuk pemasangan papan promosi atau iklan. Yang jelas pengendara yang berhenti atau yang melintas bisa dengan mudah melihat obyek dengan mudah dan jelas.
Kondisi pada jalan lurus.
Jalan lurus identik dengan kecepatan tinggi, Karena pengendara akan mudah memacu kendaraannya tanpa rintangan dan didukung pandangan kedepan yang terbuka. Namun tidak semua jalan lurus demikian, Untuk kota besar dengan penduduk padat dengan jalan sempit atau sedang, Sering pengendara dipaksa untuk memacu kendaraannya pelan- pelan karena terpampang rambu pembatasan kecepatan maksimal. Kalau kondisinya seperti ini, Bisa mendukung pengoptimalan penyampaian pesan dari pengiklan.


Kondisi tikungan pada jalan.
Dari beberapa titik jalan, Mungkin titik pada tikungan jalan merupakan tempat yang lumayan strategis. Namun tikungan disini bukan asal memilih tikungan jalan, Karena tidak semua tikungan jalan akan menjadi tempat strategis untuk memasang papan promosi atau iklan. Berikut beberapa kondisi tikungan yang diharapkan akan memberikan kontribusi lebih baik untuk memasang iklan dan atau promosi.
  1. Tikungan berada pada jalan utama. Karena jalan utama akan lebih sering dilalui pengendara.
  2. Jalan tikungan agak sempit dan tajam, Pada jalan utama kondisi cenderung rame dan jalan sempit dengan tikungan tajam akan memaksa pengendara untuk  memperlambat laju kendaraannya agar antrian berjalan tertib. Dan karena jalan terlalu ramai, Tidang jarang antrian kendaraan akan berhenti sejenak menunggu pengendara didepannya jalan.
  3. Jalan pada tikungan tersebut terdapat garis marga penuh atau tidak putus- putus, Dengan kondisi jalan seperti ini pengendara cenderung akan menunggu antrian, Hal ini karena takut melintasi garis marka yang akan menyebabkan pelanggaran dalam berlalu lintas.
Dalam memasag iklan atau promosi dijalan hendaknya dipertimbangkan semua faktor yang akan mempengaaruhi keberhasilan iklan. Misal besar kecil iklan, Bentuk iklan dll. Misalkan untuk diperempatan dengan lampu pengatur lalu lintas, Mungkin pemasangan "iklan audio yang unik" akan memberikan hasil yang lebih optimal.

ARTIKE LAIN
Contoh iklan audio yang unik dan menarik Serta penempatannya
Contoh iklan unik menarik
Mobil truk sebagai tempat promosi yang menarik




Tidak ada komentar:

Posting Komentar