Seiring perkembangan jaman, Sudah banyak daerah atau kota yang dulunya sepi sekarang sudah menjadi ramai, Yang dulunya tidak ada toko sekarang sudah dipenuhi toko-toko, Baik toko kecil maupun yang besar. Dengan demikian, Yang dulunya perputaran uang terpusat pada kota besar, Sekarang sudah terbagi kebeberapa kota kecil. Namun hal ini tidak mengurangi omset penjualan dikota besar secara
signifikan, Karena berjalannya waktu juga mengakibatkan pertambahan jumlah penduduk dikota-kota tersebut, Hal ini secara otomatis akan menciptakan peluang pasar baru. Bagi perusahaan yang mempunyai team marketing dan penjualan yang jeli, Ini akan memberikan peluang untuk meningkatkan omset penjualannya, Yaitu dengan melakukan pelebaran sayap pemasaran kedaerah-daerah tersebut. Jadi bagi perusahaan dan tenaga marketing serta penjualan, Ekpansi pasar untuk meningkatkan penjualan menjadi sesuatu yang penting untuk dilakukan.
signifikan, Karena berjalannya waktu juga mengakibatkan pertambahan jumlah penduduk dikota-kota tersebut, Hal ini secara otomatis akan menciptakan peluang pasar baru. Bagi perusahaan yang mempunyai team marketing dan penjualan yang jeli, Ini akan memberikan peluang untuk meningkatkan omset penjualannya, Yaitu dengan melakukan pelebaran sayap pemasaran kedaerah-daerah tersebut. Jadi bagi perusahaan dan tenaga marketing serta penjualan, Ekpansi pasar untuk meningkatkan penjualan menjadi sesuatu yang penting untuk dilakukan.
Dalam artikel ini tujuan ekspansi atau perluasan pasar adalah untuk meningkatkan omset penjualan, Jadi ekspansi disini berupa pembukaan kerjasama dengan toko baru, Hal ini bisa dilakukan pada daerah atau area baru dan pada daerah yang sudah ada toko relasi lama. Dengan demikian, Dasar dilakukannya ekspansi berupa pembukaan toko baru pada daerah baru karena memang disana belum mempunyai toko relasi, Sedangkan ekspansi pada kota yang sudah ada toko relasi, Pembukaan toko baru didasarkan pada;
- Daerah atau kota dimaksud semakin ramai, Hal ini terjadi jika dikota tersebut banyak tumbuh usaha-usaha toko pengecer sebagai saluran distribusi barang.
- Dasar berikutnya jika toko relasi lama sudah tidak produktif lagi, Indikasinya bisa dilihat berdasarkan laporan penjualan yang semakin turun yang diakibatkan karena perubahan kebijakan interen toko tersebut dan bukan karena akibat produk atau kebijakan dari pemasok barang, Hal ini dilakukan sebagai upaya agar omset penjualan pada daerah tersebut tidak turun, Dan bahkan akan mengalami peningkatan. Catatan: Sebelum membuka toko baru, Sebaiknya dilakukan pembicaraan guna mencari solusi yang selanjutnya dilakukan usaha agar toko bisa produktif lagi.
Sebelum melakukan ekspansi berupa pembukaan toko baru, Ada beberapa hal penting yang harus dilakukan oleh serang Sales, Dan Tugas sales sebagai intelijen pasar akan sangat berpengaruh besar. Karena jika ada kesalahan dalam pengamatan dan evaluasi pasar baru tersebut, Bukan peningkatan omset yang didapat melainkan pembengkakan biaya yang tidak didukung dengan kenaikan omset yang seimbang. Berikut beberapa hal yang harus dilakukan sebelum ekspansi dalam bentuk pembukaan toko atau relasi baru;
- Survey didaerah baru, Survey dilakukan terhadap keramaian kota dan untuk mengetahui toko mana yang ramai dan pas untuk produk yang akan ditawarkan.
- Mengenal karakteristik toko yang ada, Hal ini dilakukan untuk mengetahui macam produk yang dijual, Kisaran harga produk yang dijual, Jenis promosi yang bisa diterpakan, tata letak counter yang ada didalam toko.
- Mengetahui keinginan dan kebutuhan konsumen daerah tersebut, Ini bisa dilakukan dengan menanyakan ketoko-toko yang sesuai dengan produk yang akan ditawarkan. Misal informasi mengenai kisaran harga yang paling dicari, Warna yang paling laku, Model dasar yang sering dicari, Bahan yang disukai.
- Usahakan juga menggali informasi dari rekan sales perusahaan lain yang sudah lebih dulu menjalin kerjasama. Misal masalah kebiasaan pemabayaran toko, Cara order, Promosi, Dan informasi mengenai toko mana yang bagus dan ramai untuk produk yang akan ditawarkan atau dijual.
- Setelah informasi terkumpul, Lakukan analisis dan tentukan toko mana yang mempunyai peluang besar untuk bisa dilakukan kerjasama dan akan memberikan omset penjualan yang optimal.
- Lakukan penawaran kerjasama penjualan, Dengan diawali penawaran kepada toko yang rangkingnya paling tinggi. Dan yang perlu diingat Cara menjual yang baik adalah menjual dengan hati.
Waktu selalu berjalan, Seiring berjalannya waktu tersebut akan diikuti adanya perubahan pada suatu daerah dan perubahan pada jumlah penduduk. Dari yang dulunya kota sepi akan berubah menjadi kota ramai, Hal ini akan mengundang minat para pemilik toko untuk membuka toko baru didaerah tersebut. Hal ini memberikan peluang pasar baru bagi produsen produk untuk meningkatkan omset penjualan dengan melakuka ekspansi berupa pembukaan toko relasi baru.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar