Jumat, 09 November 2012

Membuat Jadwal Kunjungan Sales Yang Efektif dan Efisien

Cara membuat jadwal kunjungan sales, Bagaimana membuat jadwal kunjungan sales yang efektif dan efisien
Strategi dalam melakukan kunjungan seorang sales ketoko merupakan sesuatu yang sangat penting, Hal ini berhubungan dengan waktu dan biaya kerja lapangan seorang tenaga penjualan. Karena semakin cepat dan tepat seorang tenaga penjualan dalam melakukan kunjungan, Berarti semakin efisien biaya yang akan dikeluarakan, Dan jika kunjungan bisa tepat sesuai rencana yang telah dibuat, Berarti kunjungan
sales efektif. Mengingat pentingnya ketepatan kunjungan seorang sales dalam melaksanakan Tugas dan kerja sales dilapangan, Maka seorang tenaga penjualan harus bisa membuat jadwal kunjungan kerelasi yang dibutuhkan. Karena jadwal kunjungan sales merupakan bagian dari Persiapan sales sebelum tugas lapangan

Dari beberapa tenaga penjualan atau sales tentunya mempunyai cara tersendiri dalam membuat dan menentukan jadwal kunjungan kerelasi. Namun tujuannya tetap sama, Yaitu agar kunjungan lebih efektif dan efisien dengan hasil yang optimal. Berikut urut-urutan dalam membuat jadwal kunjungan sales:
  • Pertama evaluasi nota jatuh tempo dan data penjualan dari masing-masing relasi, Hal ini untuk mengetahui relasi mana yang pembayarannya harus ditagih dalam perjalanan ini, Serta data penjualan untuk mengetahui toko mana yang penjualannya paling bagus. 
  • Buat prioritas kunjungan toko dengan berdasar evaluasi nota jatuh tempo dan data penjualan. Setelah mengetahui nota jatuh tempo dan data penjualan toko mana yang paling bagus, Buat rangking priorita toko mana yang perlu mendapat perhatian khusus. Tentu dengan memperhatikan kebiasaan toko mana yang pelayanannya cepat dan bagus.
  • Buat jadwal kunjungan bayangan dengan berdasar poin 2 diatas, Dan jangan lupa pertimbangan jalur atau kota-kota yang akan dilewati.
  • Setelah jadwal kunjungan bayangan (sementara ) selesai, Telpon ketoko atau relasi untuk bikin janji datang dan ketemu, Dan jangan lupa sampaikan tujuan kunjungan saudara, Misal akan ada tagihan, atau sampaikan jika ada produk baru dan lain-lain yang Saudara pandang perlu.
  • Jika relasi bisa ditemuai sesuai dengan jadwal bayangan, Berarti jadwal bayangan  bisa digunakan sebagi jadwal kunjungan.
  • Namun jika dari hasil telpon diatas hasilnya tidak semua bisa, Sebisa mungkin Saudara harus memohon agar bisa diusahan sesuai jadwal bayangan, Tentunyan dengan alasan yang baik dan benar.
  • Dan jika sudah memohon tetap tidak bisa, Anda harus mencatat kapan saja bisanya ketemu(minta info kapan saja bisa ketemu, Jangan hanya satu waktu, Tapi usahakan ada beberapa waktu alternatif ).Setelah itu Saudara harus merubah jadwal untuk toko-toko yang tidak bisa dikunjungi sesuai jadwal bayangan tadi. Dalam hal ini, Jadwal dibuat dengan berdasarkan toko-toko yang bisa dikunjungi sesuai jadwal bayangan.
  • Susun jadwal baru yang lebih baik.
Dalam menyususn jadwal kunjungan, Hindari beberapa hal berikut;
  1. Hindari jadwal yang membuat Saudara bolak-balik, Misal hari Senin ketoko A, Hari rabu harus balik ketoko A lagi.
  2. Membuat jadwal tanpa konfirmasi terlebih dahulu dengan fihak relasi atau toko.
Jadwal kunjungan memang sangat penting bagi seorang sales, karena akan bisa memberi petunjuk arah dalam melakukan kerja dilapangan. Karena itu dalam membuat jadwal harus dilakukan dengan sebaik-baiknya. Urut-urutan membuat jadwal kunjungan yang bisa dilakukan adlah, Pertama Evaluasi nota dan data penjualan relasi, Kedua buat jadwal bayangan, Ketiga telpon toko untuk janji ketemu. Penting untuk diingat, Jangan biasakan berkunjung ketoko tanpa bikin janji terlebih dahulu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar