Rabu, 28 Agustus 2013

Aneh, Hiu Ini Memburu Sesama Hiu

Aneh, Hiu Ini Menyantap Sesama Hiu
Asalasah ~ Sesuai rantai makanan, ikan kecil akan dimakan ikan besar, dan ikan besar akan dimakan ikan yang lebih besar, dan seterusnya sampai bertemu predator puncak. Namun alur makan-dimakan ini tidak umum terjadi di antara jenis ikan yang sama.

Satu kasus unik dijumpai tatkala hiu memakan sesama hiu yang lebih kecil. Fenomena ini tertangkap kamera tim peneliti Laboratorium Eksplorasi Laut Pengiderajaan Jauh, dan Biogeografi Universitas Delaware. Potret menunjukkan seekor hiu dogfish ditelan utuh oleh hiu harimau pasir (Carcharias taurus), salah satu predator puncak di lautan.

Tim peneliti bulan ini menangkap si hiu harimau pasir di perairan Teluk Delaware di pesisir timur Amerika Serikat. Ikan pemburu itu sebelumnya telah ditandai dengan alat pelacak sehingga keberadaannya bisa dipantau lewat satelit.

Untuk menangkap hiu harimau pasir, para peneliti menerapkan teori rantai makanan. Mereka menggunakan ikan menhaden sebagai umpan. Ikan laut ini dengan cepat disambar oleh hiu dogfish (Mustelus canis). Hiu dogfish yang menyambar menhaden tidak menyadari kalau dia menjadi incaran hiu harimau yang lebih besar.

"Dogfish yang berukuran sekitar satu meter benar-benar ditelan oleh hiu harimau pasir," tulis para peneliti, Rabu, 21 Agustus 2013, seperti dikutip Livescience.

Hiu harimau pasir biasa disebut hiu bergigi compang-camping karena tiga baris giginya menonjol sehigga tampak menakutkan. Barisan gigi tajam ini menjadi senjata utama hiu untuk memburu mangsanya, yang biasanya berupa lobster, ikan pari, cumi-cumi, dan ikan lain yang lebih kecil.

Kendati tergolong predator yang ganas, hiu harimau pasir tidak agresif terhadap manusia. Bahkan hiu ini cukup umum dijadikan hewan peliharaan di dalam akuarium karena ukuran tubuhnya yang mencapai tiga meter dan kemudahannya berkembang biak di penangkaran.

Tidak dijelaskan secara gamblang penyebab hiu harimau pasir itu menyantap hiu dogfish. Yang pasti para peneliti mengatakan hiu harimau pasir berjenis kelamin betina itu sedang kelaparan. Setelah ditangkap, difoto, dan dipasang alat pemantau yang baru, hiu harimau pasir itu dilepaskan kembali ke lautan.

Baca Juga:  
 
Sumber: http://www.tempo.co/read/news/2013/08/21/095506097/Aneh-Hiu-Ini-Menyantap-Sesama-Hiu

Tidak ada komentar:

Posting Komentar